Penggolongan Ideologi |
Berikut beberapa pengertian ideologi menurut para ahli:
a. Patrick Corbett menyatakan ideologi sebagai setiap struktur kejiwaan yang tersusun oleh seperangkat keyakinan mengenai penyelenggaraan hidup bermasyarakat beserta pengorganisasiannya, seperangkat keyakinanmengenai sifat hakikat manusia dan alam semesta yang ia hidup didalamnya, suatu pernyataan pendirian bahwa kedua perangkat keyakinan tersebut dihayati dan pernyataan pendirian itu diakui sebagai kebenaran oleh segenap orang yang menjadi anggota penuh dari kelompok sosial yang bersangkutan.
b. A.S Hornby menyatakan bahwa ideologi adalah seperangkat gagasan yang membentuk landasan teori ekonomi dan politik atau yang dipegangi oleh seseorang atau kelompok orang.
c. Soejono Soemargono menyatakan secara umum “ideologi” sebagai kumpulan gagasan, ide, keyakinan, kepercayaan, yang menyeluruh dan sistematis yang menyangkut bidang politik, social, kebudayaan, dan agama.
d. Gunawan Setiardja merumuskan ideologi sebagai seperangkat ide asasi tentang manusia dan seluruh realitas yang dijadikan pedoman dan cita-cita hidup.
e. Frans Magnis Suseno mengatakan bahwa iedologi sebagai suatu sistem pemikiran yang dibedakan menjadi ideologi tertutup dan terbuka.
Ada 2 fungsi ideologi dalam masyarakat (Ramlan Surbakti, 1999), pertama sebagai tujuan atau cita-cita yang hendak dicapai secara bersama oleh suatu masyarakat. Kedua, sebagai pemersatu masyarakat dan karenanya sebagai prosedur penyelesaian konflik yang terjadi di masyarakat.
2. Komunis
3. Faisisme
saya jelas.
ReplyDeletebagi saya ideologi adalah pandangan hidup bagi suatu bangsa untuk melakukan tindak tanduk dalam bermasyarakat. (HAP)
ReplyDeleteideologi adalah pandangan hidup suatu bangsa/negara (Anggia Dwi N)
ReplyDeleteideologi adalah gagasan atau pengertian dasar tentang ilmu atau ajaran suatu bangsa atau negara (DONY DOCIL)
ReplyDeleteideologi adalah suatu gagasan atau ide dasar yang dimiliki suatu negara sebagai pedoman masyarakatnya sesuai dengan norma.(Ardelia R)
ReplyDeleteideologi adalah suatu pandangan atau gagasan yang diyakini kebenarannyaa dan dijadikan pedoman/ patokan bagi suatu bangsa untuk mengatur perilakunya dalam bermasyarakat (Mutiara Sukma - XII IPS 2)
ReplyDelete